Dalam menciptakan sebuah konten tentu tidak dengan cara instan. Dibutuhkan strategi dan planning konten yang matang agar dapat menghasilkan konten yang berkualitas. Disitulah peran seorang Content Marketing.
Content Marketing adalah orang yang menentukan strategi dimanakah konten tersebut ditampilkan. Apakah secara online maupun offline. Content Marketing ini juga menentukan dalam bentuk apakah konten tersebut. Bisa melalui iklan, blog, video dan masih banyak lagi.
Contoh penerapan content marketing
Buat yang masih bingung Bagaimana penerapan content marketing di masyarakat? Berikut, contoh penerapan content marketing
- Melalui iklan
Salah satu bentuk konten yang hampir sering kita lihat yaitu, iklan. Kalau via online bentuknya ads yang kerap ada di media sosial. Sedangkan, offline baliho iklan dan stiker sponsor yang ada di transportasi umum. Karena, sifatnya pasti semua orang melihat. Maka, tidak heran iklan masih dipilih sebagai konten untuk promosi bisnis.
- Melalui website
Tidak hanya peran content manager saja. Tapi, ada peran lainnya seperti, content writer atau copywriter yang membuat brief dengan bahasa yang menarik, graphic design yang design tampilan konten serta SEO yang berperan untuk menentukan strategi serta analisa untuk traffic audiens.
- Endorsement/partnership dengan influencer
Cara ini bisa dilakukan bisnismu sudah memiliki budget yang cukup. Sebab, kamu harus membayar influencer yang ingin diajak kerja sama. Kecuali, kalo influencer tersebut mau dibayar murah atau bahkan memberikan free endorsement atau partnership.
Pilihlah, influencer yang sesuai dengan bisnismu dan pastikan juga berpengaruh terhadap pengikutnya. Sebab, percuma banyak followers tapi justru tidak berpengaruh besar sama bisnismu. Bentuk kontennya bisa caption postingan atau video sesuai dengan kesepakatan.
Banyak manfaat dari peran seorang content marketing. Antara lain, bisnismu berpeluang untuk dikenal orang lebih banyak. Apalagi, kalo ada media penunjang lainnya seperti, website yang bisa datangkan banyak pengunjung. Selain itu, juga memperluas koneksi dengan beberapa brand dan sosok penting yang bisa mendatangkan banyak kesempatan untuk kerjasama.
Buat, yang passion dan minat sama dunia pemasaran, strategi atau content. Atau yang punya pengalaman di bidang content creator atau content writer. Bisa jadikan content marketing sebagai referensi untuk cari pekerjaan yang memiliki pengalaman yang setara.
Oh, iya kamu lagi butuh jasa terkait digital marketing atau website. Kamu bisa hubungi langsung Tech Team Indonesia melalui https://wa.me/6281902274287 atau www.techteam.id Atau kamu bisa juga chat Instagram Tech Team Indonesia di @techteam_indonesia.