Metode Sandwich, Cara Elegan Sampaikan Kritik – Kamu pernah melihat satu komentar pedas dari para pembeli? Entah pada testimonial di salah satu ecommerce atau di sosial media? Sepertinya bukan lagi hal yang asing ya.
Atau pernah mendengar kejadian salah satu konsumen brand minuman indonesia yang mengkritik produk dengan kata-kata kasar di Twitter?
Sebagai konsumen, adalah merupakan hak kita dalam mendapatkan suatu barang yang layak dan baik dipakai namun bila hal itu tidak dipenuhi oleh produsen, maka kamu bisa mengajukan kritik atau keluhan.
Namun, tentunya sebagai konsumen yang budiman, hendaknya kita tetap berlaku sopan, ramah dan tamah dalam mengajukan kritik kita sebagai konsumen.
Memang tidak adil rasanya, kita yang bayar, kok tidak dapat pelayanan yang maksimal. Alangkah baiknya, untuk tetap bersabar sambil menerapkan 3 tips menyampaikan kritik dalam sandwich method dari Tech Team.
Yuk, kita lihat bagaimana contohnya.
Sandwich Method Cara Menyampaikan Feedback Tanpa Sakit Hati
Teknik Sandwich Feedback Method adalah cara yang digunakan orang-orang dalam menyampaikan pendapat tanpa sakit hati, malah dia akan berterima kasih karena sudah dikritik dan dibenahi.
Lapisan Atas
Pada lapisan ini, kamu bisa menyampaikan feedback berupa saran maupun kritik dengan dibuka oleh pujian (praise) atau mengomentari kelebihan (nice) pada produk atau orang tersebut.
Misalnya “Produk kamu/bapak/sist ….. (sebutkan kelebihannya, misalnya enak, pengiriman cepat, packaging yang rapi, sesuai harga atau produk sesuai dengan foto). Terima kasih ya”
Lapisan Tengah
Pada lapisan sandwich, inilah lapisan isi yang memuat material atau hal-hal yang ingin kamu sampaikan yaitu hal yang mesti diperbaiki oleh si pelaku usaha. Tapi usahakan menggunakan bahasa yang sopan santun dan membangun atau memberikan manfaat (constructive comment).
Misalnya “Namun, produk yang kamu/bapak/sist kirimkan, tidak sesuai dengan pesanan yang saya beli.” atau “Namun, produk yang dikirimkan dengan gitu, akan tidak praktis. Sebaiknya….”, “Saya menghargai barang ini, tetapi saya tidak puas karena ada robekan pada baju saya”
Lapisan Bawah
Pada lapisan bawah ini merupakan penutup pada kritikan, saran atau tanggapan kalian akan suatu produk dengan mengulangi hal yang dikomentari pada komentar pertama.
Dijamin kritik kamu akan diterima dan orang akan berterima kasih kepada kamu seperti:
- Positive Note adalah kelebihan yang kamu tekankan kembali seperti di awal
- Support & Nice adalah dukungan di area yang perlu ditingkatkan dan berikan semangat yang positif dan tulus.
Misalnya “Saya berharap saya bisa mendapatkan tanggapan dari keluhan saya, terima kasih sudah mendengar keluhan saya dan inisiatifnya”
Itulah beberapa cara bagaimana kita mengkritik atau memberikan feedback yang positif kepada olshop atau penjual secara bersahaja.
Terimakasih telah membaca artikel dengan judul “Metode Sandwich, Cara Elegan Sampaikan Kritik” dan Tetaplah berbuat baik kepada semua orang, sama seperti Tech Team yang siap melayani konsultasi soal website, kelola sosial media, iklan motion graphic, dll selama 24 jam.
Penasaran? Yuk, konsultasi gratis terlebih dahulu dengan menghubungi ke https://wa.me/6281902274287 atau https://techteam.id/ yang melayani selama 24 jam dan langsung ditangani oleh ahlinya.
Atau Anda bisa dm langsung ke instagram kami di @techteam_indonesia